SiPen News

6/recent/ticker-posts

BDR Kelas 6 SD Semester 1 Tema 2 Subtema 3 Pembelajaran 2

Daftar Isi [Tampil]

     A. Makna Persatuan dan Kesatuan

    Pernahkah kalian mendengar semboyan "bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh"? apa makna semboyan tersebut. Semboyan tersebut merupakan semboyan bagi bangsa Indonesia agar setiap saat terus bersatu dan memupuk rasa persatuan dan kesatuan. Bersatu dengan berbagai unsur dan perbedaan yang ada menjadi kesatuan yang utuh dan serasi sehingga muncul kekuatan.

    Hal ini dibuktikan dengan persatuan bangsa Indonesia dalam melawan para penjajah dan memperoleh kemerdekaan.

    Menjaga persatuan dan kesatuan sesuai dengan sila Pancasila yang ketiga. Berikut contoh pengamalan sila ketiga.

    1. Bangga sebagai bangsa Indonesia dan cinta tanah air.

    2. Rela berkorban demi kepentingan bangsa dan negara.

    3. Mengembangkan sikap saling menghargai.

    4. Membina hubungan baik dengan semua unsur negara.

    5. Memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan bangsa yang ber-Bhinneka Tunggal Ika.


    B. Pola Lantai Tari Daerah

    Tari merupakan salah satu cabang seni. Salah satu jenis tarian adala tari kreasi. Tari kreasi adalah jenis tarian yang diinovasi dengan menyesuaikan gerakan alat pengiring atau properti yang digunakan. Pada perkembangan selanjutnya tari kreasi disebut juga tari modern. Contoh jenis tari kreasi adalah tari padendang, tari bosara, tari merak, tari panji semirang, tari kupu-kupu, dll.

    Salah satu hal yang penting dalam pementasan tari adalah pola lantai. Tarian yang diserati pola lantai akan membuat penari bergerak bebas dan leluasa. Pola lantai dikatakan indah jika mencakup hal-hal berikut.

    1. Variasi bentuk pola lantai.

    2. Kesesuaian pola lantai dengan gerak.

    3. Kesesuaian bentuk pola lantai dengan jumlah penari.

    4. Kesesuaian bentuk pola lantai dengan ruang atau pola gerak.


    Penugasan!

    Kerjakan tugas di bawah ini dengan benar dan disiplin!

    1. Sebutkan perilaku yang menggambarkan persatuan dan kesatuan di lingkungan rumahmu!

    2. Sebutkan manfaat hidup bersatu di linkungan sekolah!

    3. Apa arti semboyan "bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh"?

    4. Sebutkan hal-hal yang membuat pola lantai menjadi indah!

    5. Sebutkan properti tari indang!

    Posting Komentar

    0 Komentar