SiPen News

6/recent/ticker-posts

BDR Kelas 4 SD Semester 1 Tema 2 Subtema 3 Pembelajaran 6

Daftar Isi [Tampil]

     A. Membuat Bagan Langkah Percobaan

    Tahukah kamu bahwa energi listrik juga dapat dihasilkan dari kentang? Berikut cara kerjanya.

    Bahan yang dibutuhkan: 

    1. Beberapa buah kentang, masing-masing dipotong menjadi dua bagian sama besar. 

    2. Kabel atau kawat sebagai penghantar arus listrik (kamu dapat menggunakan kabel/kawat dari percobaan yang sebelumnya). 

    3. 1 buah bola lampu senter. 

    4. Penjepit Buaya. 

    5. Seng dan logam, atau koin kuning dan putih (sebagai kutub positif dan negatif. 

    Cara membuat: 

    1. Tancapkan seng dan logam pada kentang yang sudah dipotong. 

    2. Hubungkan seng dan logam menggunakan rangkaian kabel/kawat yang telah dipasang pada penjepit buaya, dan hubungkan pada bola lampu.

    B. Hak dan Kewajiban terhadap Lingkungan

    Kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan alam harus ditumbuhkan sejak kecil. Salah satu cara menumbuhkan kesadaran tersebut adalah dengan melakukan pembiasaan dalam kehidupan sehari-hari. Pembiasaan tersebut seperti berhemat air dan membuang sampah pada tempatnya.

    Hak kita terhadap lingkungan antara lain:

    1. Menikmati lingkungan segar.

    2. Mendapatkan lingkungan yang tidak tercemar.

    3. Memanfaatkan sumber daya untuk kehidupan.

    4. Menikmati alam sebagai wahana wisata.

    Kewajiban kita terhadap lingkungan antara lain:

    1. Membersihkan lingkungan.

    2. Tidak mencemari tanah, air, dan udara.

    3. Memanfaatkan sumber daya alam secara hemat.

    4. Tidak memburu hewan di hutan.

    5. Pemanfaatan teknologi dan peralatan ramah lingkungan.

    Penugasan!

    Kerjakan tugas di bawah ini dengan benar dan disiplin!

    1. Bagaimana cara membuat bagan langkah-langkah percobaan?

    2. Apa perbedaan hak dan kewajiban?

    3. Apa yang dimaksud dengan hak terhadap lingkungan?

    4. Apa yang dimaksud dengan kewajiban terhadap lingkungan?

    5. Sebutkan tiga kewajiban kita terhadap lingkungan!

    Posting Komentar

    0 Komentar