SiPen News

6/recent/ticker-posts

BDR Kelas 4 SD Semester 1 Tema 2 Subtema 1 Pembelajaran 3 dan 4

Daftar Isi [Tampil]

    A. Kincir Air dan Kincir Angin

    Kincir adalah sebuah alat yang mampu memanfaatkan kekuatan alam untuk diubah menjadi kekuatan mekanik. Beberapa contoh kincir diantaranya ada kincir air yang menggunakan kekuatan air, dan kincir angin yang menggunakan keuatan angin untuk menghasilkan kekuatan mekanik.

    Beberapa perbedaan dan persamaan antara kincir air dan kincir angin, antara lain :

    Perbedaan antara kincir air dan kincir angin :

    • Kincir air menggunakan tenaga alam berupa air, sedangkan kincir angin menggunakan tenaga alam berupa angin.
    • Kincir air biasanya ditempatkan ditempat-tempat daerah aliran sungai yang deras, sedangkan kincir angin ditempatkan didaerah-daerah tinggi yang banyak terdapat aliran udara.
    Persamaan antara kincir air dan kincir angin :
    • Tidak menghasilkan polusi.
    • Menghasilkan energi listrik maupun kekuatan mekanik yang bermanfaat bagi manusia.
    • Mengurangi biaya penggunaan listrik.
    • Merupakan alat yang sederhana dan cukup mudah untuk dibuat.

    B. Energi Listrik

    Listrik merupakan sumber energi yang membantu kita melakukan aktivitas sehari-hari. Dengan adanya energi listrik, kita dapat menyalakan lampu, televisi, radio , setrika listrik dan lain-lain. Kita semua berhak mendapatkan energi listrik. Kewajiban kita adalah menghemat penggunaannya.

    Listrik merupakan sumber energi yang membantu kita melakukan aktivitas sehari-hari. Dengan adanya energi listrik, kita dapat menyalakan lampu, televisi, radio , setrika listrik dan lain-lain. Kita semua berhak mendapatkan energi listrik. Kewajiban kita adalah menghemat penggunaannya.


    C. Penaksiran Pada Perkalian dan Pembagian

    1. Perkalian 

    Bulatkan salah satu atau kedua bilangan kekelipatan 5 atau 10. Kenapa 5 atau 10? Karena perkalian tersebut paling mudah dihitung. 

    Contoh: 

    • 37 x 9 (pembulatan satu bilangan) 

    Bulatkan 9 menjadi 10, jadi 37 x 10 = 370 

    • 6 x 26 (pembulatan dua bilangan) 

    Bulatkan 26 menjadi 25. Bulatkan 6 menjadi 5. Jadi 5 x 25 = 125 

    2. Pembagian 

    Ketika kamu ingin melakukan pembulatan pembagian, kamu harus sangat hafal perkalian. Mengapa? Karena kamu akan membulatkan ke bilangan-bilangan yang habis dibagi. Kamu dapat membulatkan pembagi, bilangan yang dibagi atau dua-duanya. 

    Contoh: 

    • 33 : 8 

    Ingatlah bahwa 32 habis membagi 8 

    Maka 32 : 8 = 4 

    • 6.123.000 : 233 

    Ingatlah bahwa 6 : 2 = 3 

    Maka dibulatkan 6.000.000: 200 = 30.000 

    Posting Komentar

    0 Komentar