SiPen News

6/recent/ticker-posts

BDR Rangkuman Materi Kelas 5 Tema 8 Subtema 3 Pembelajaran 5

Daftar Isi [Tampil]

    BDR Rangkuman Materi Kelas 5 Tema 8 Subtema 3 Pembelajaran 5

    Mengetahui Tingkat Pemborosan Air

    Menggunakan air dengan boros merupakan tindakan yang merugikan. Selain mengakibatkan ketersediaan air bersih berkurang, pemborosan air juga mengakibatkan tagihan listrik meningkat. Tindakan air boros tidak ada untungnya. Oleh karenanya marilah kita menghemat air. 

    Air termasuk sumber daya alam yang dapat diperbarui. Namun ketersediaan air bersih lama kelamaan semakin sedikit. Jumlah air yang ada di alam akan terus berkurang karena jumlahnya terbatas. Oleh karena itu, kita harus melakukan penghematan untuk menjaga ketersediaan air bersih.

    Berikut upaya yang dapat dilakukan.

    1. Matikan kran air jika pengisian bak sudah penuh.

    2. Jangan mandi terlalu lama. Mandi terlalu lama akan memboroskan air.

    3. Tutup kran ketika mencuci muka dan menggosok gigi.

    4. Cuci bajumu dalam jumlah banyak sekaligus agar air tidak boros.

    5. Gunakan air bekas mencuci sayuran atau buah-buahan untuk menyiram tanaman.

    Membuat Gambar Cerita

    1. Persiapan Bahan dan Alat Sebelum menyiapkan bahan dan alat, sebaiknya kamu tentukan dahulu jenis teknik yang akan kamu gunakan, teknik basah atau teknik kering? Setelah itu, persiapkan alat dan bahannya.

    2. Menentukan Tema Pemilihan tema akan menentukan gambar yang akan dibuat. Penentuan tema dapat dilakukan dengan melihat lingkungan sekitar atau pengalaman diri sendiri dan orang lain.

    3. Pembuatan Sketsa Setelah menentukan tema langkah selanjutnya yaitu membuat sketsa. Sketsa sebaiknya dibuat lebih dari satu agar kita dapat memilih yang terbaik. 

    4. Penyelesaian Gambar Dari beberapa sketsa yang dibuat dapat dipilih satu yang menurutmu paling baik. Kemudian, sempurnakan dengan menghapus garis-garis yang tidak perlu dan menambah garis atau coretan yang dirasa perlu agar gambar tampak lebih hidup. Jika sudah mantap, warnai gambarmu dengan rapi. Kamu dapat mewarnai dengan teknik basah atau teknik kering. Pewarnaan dengan teknik basah menggunakan cat air, cat minyak, atau tinta. Sebaliknya, pewarnaan dengan teknik kering menggunakan pensil warna, krayon, atau oil pastel. 

    LATIHAN SOALNYA (KLIK DISINI)

    Sebarkan link:

    Posting Komentar

    0 Komentar