SiPen News

6/recent/ticker-posts

Soal Kelas 4 Tema 6 Subtema 2

Daftar Isi [Tampil]

         

    Soal Kelas 4 Tema 6 Subtema 2

    Pada artikel kali ini saya akan berbagi tentang "soal kelas 4 tema 6 subtema 2". Termasuk beruntung bagi Anda jika menemukan artikel ini. Artikel ini terbit pertama kali versi ubbersuggest dengan kata kunci

    " soal kelas 4 tema 6 subtema 2" 


      A. ADAB SEBELUM MENGERJAKAN!

        1. Menyiapkan alat tulis yang dibutuhkan,

        2. berdoa sebelum mengerjakan,

        3  kerjakan dengan teliti, dan

        4. jangan lupa untuk koreksi mandiri sebelum dikirim.

    B. TEKNIS PENGERJAAN

    Tugas dikerjakan di buku dengan format ditulis soal dan jawabannya, diberi nama dan no absen. Setelah selesai tugas difoto dikirim japri ke guru mapel. Kertas jawaban disimpan sampai menunggu instruksi selanjutnya dari guru kelas.

    C. PENILAIAN

    Penilaian dibagi 2, yaitu untuk nomor 1 sampai 5 bernilai 1 poin. Nomor 6 dan 7 bernilai masing-masing 5 poin. Jumlah poin dibagi 2.

    D. TUGAS

    Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan benar!

    Mapel PKN

    1. Sikap kita terhadap teman yang berbeda suku adalah ….

    2. Keberagaman suku dapat memperkaya …. bangsa.

    3. Bahasa daerah harus kita …. agar tidak hilang dalam kehidupan sehari-hari.

    4. Keunikan bentuk rumah adat dapat memperkaya …. bangsa

    5. Sikap saling menghormati di Negara yang beragam dapat mewujudkan …. dan ….

    6. Apakah akibatnya jika tidak ada sikap toleransi di lingkungan masyarakat?

    7. Sebutkan beberapa cara untuk melestarikan budaya daerah!


    Mapel Bahasa Indonesia

    1. Dengan peluit di mulutmu
        Dan aba-aba dengan tanganmu
        Engkau atur pemakai jalan
        Agar tidak terjadi kecelakaan

    Penggalan puisi di atas menggambarkan tugas seorang ….

    2. Ekspresi wajah saat membaca puisi harus sesuai dengan …. puisi.

    3. Membaca puisi dengan nyaring di depan pendengar disebut dengan …. puisi.

    4. Suara kembang api memecah keheningan malam. Arti kata “memecah” pada kalimat tersebut adalah ….

    5. Rima dalam puisi menimbulkan efek …. dan ….

    6. Jelaskan yang dimaksud dengan diksi!

    7. Bagaimana ekspresi yang benar saat mendeklamasikan puisi?


          Mapel IPA

           1. Kecoak adalah contoh hewan dengan metamorphosis …..

           2. Telur katak menetas setelah .... hari

           3. Daur hidup dialami oleh ….

           4. Sumber daya alam hayati adalah ....

           5. Pupa hanya terdapat pada metamorphosis ….

           6. Sebutkan urutan daur hidup katak!

           7. Sebutkan 3 contoh SDA dapat diperbarui!!

           

           Mapel IPS

    1. Bahasa sunda berasal dari daerah ....

    2. Lina mempunyai teman yang berasal dari Jawa Tengah. Bahasa daerah dari Jawa Tengah adalah bahasa ….

    3. Rumah adat yan memiliki atap seperti tanduk kerbau adalah rumah ….

    4. Lagu ampar-ampar pisang berasal dari ....

    5. Makanan khas Joga adalah ....

    6. Sebutkan 3 suku beserta asalnya!

    7. Sebutkan nama lagu daerah dan asal daerahnya!


    Mapel SBDP

    1.  Pola lantai tarian bisa kita lihat pada ….

    2. Penari membentuk garis lurus depan ke belakang. Pola lantai yang digunakan penari adalah ….

         3. Garis menyilang memberikan kesan ….

         4. Tari pendet menggunakan pola lantai ….

         5. Tari kreasi di Indonesia kebanyakan merupakan tari yang masih dipengaruhi oleh tarian ….

         6. Apa yang dimaksud pola lantai dalam tari?

         7. Sebutkan contoh tari tradisional beserta pola lantainya!

    Posting Komentar

    0 Komentar